Sikat Villarreal, Bilbao Tembus Zona Eropa - Dewa Kompas Blog
Headlines News :
Home » » Sikat Villarreal, Bilbao Tembus Zona Eropa

Sikat Villarreal, Bilbao Tembus Zona Eropa

Written By Unknown on Tuesday, October 22, 2013 | 1:55 PM

BILBAO - Athletic Bilbao mulai menunjukkan tajinya sebagai salah satu tim kuda hitam musim ini. Skuad Andalusia baru saja menundukkan tim kuda hitam La Liga lainnya, Villarreal dengan skor 2-0.

Menjamu Villarreal di San Mames, Selasa (22/10/2013) dini hari WIB, Bilbao tampil ciamik. Villarreal yang tampil mengejutkan di musim ini dengan status tim promosi dibuat kerepotan.

Sempat bermain alot di awal-awal laga, Bilbao baru berhasil membuka keran gol pada menit ke-33. Mikel Riko mencatatkan namanya di papan skor usai memaksimalkan umpan Iraola.

Hanya dalam tempo dua menit, serangan yang dibangun Bilbao kembali membuahkan hasil. Kali ini, giliran striker Aritz Aduriz yang membobol gawang Sergio Asenjo untuk membawa Bilbao unggul 2-0.

Jelang babak pertama usai, Villarreal yang terlihat ngotot dalam mengejar ketertinggalan, harus bermain dengan 10 pemain lantaran gelandangnya, Bruno Soriano mendapat kartu kuning kedua.

Di babak kedua, Villarreal yang kalah jumlah pemain masih terus berupaya mengejar ketertinggalan, sedangkan Bilbao juga terus menguasai bola dan menciptakan sejumlah peluang. Sayangnya, hingga wasit meniup peluit panjang, tak ada gol tambahan tercipta.

Dengan kemenangan ini, Bilbao sukses merangkak naik klasemen dan kini bercokol di posisi enam atau zona Eropa dengan koleksi 16 poin. Sementara Villarreal, meski kalah pasukan Kapal Selam Kuning masih berada di posisi empat besar, atau zona play off Liga Champions dengan koleksi 17 poin.

Sementara itu, pada pertandingan sebelumnya, Levante sukses menundukkan tuan rumah Celta Vigo dengan skor 1-0. Gol tunggal kemenangan Levante dicetak Papakouli Diop di menit-menit akhir laga.

Kemenangan ini membawa Levante naik ke urutan sembilan klasemen sementara dengan koleksi 13 poin. Sedangkan Celta masih terdampar di posisi dua dari bawah dengan hanya mengoleksi enam poin.

Share this article :

0 comments :

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : Dewa Kompas | Kakakdewa Blog | Kakakdewa Group
Proudly powered by Dewa Company
Copyright © 2013. Dewa Kompas Blog - All Rights Reserved
Original Design by Creating Website Modified by KAKAKDEWA GROUP