Reina Berharap Higuain Bernasib seperti Maradona - Dewa Kompas Blog
Headlines News :
Home » » Reina Berharap Higuain Bernasib seperti Maradona

Reina Berharap Higuain Bernasib seperti Maradona

Written By Unknown on Monday, October 14, 2013 | 1:31 PM

NAPLES - Kiper Napoli, Pepe Reina, menilai bahwa Gonzalo Higuain telah menyerupai sosok legenda I Partenopei, Diego Maradona. Bahkan, Reina yakin pemain asal Argentina tersebut bisa membawa tim meraih gelar Scudetto.

Kedatangan Higuain pada musim panas lalu dengan mahar 31,8 juta pounds memang cukup memberikan hasil memuaskan untuk saat ini. Diplot sebagai pengganti Edinson Cavani yang ke Paris Saint-Germain, Higuain telah mencetak tiga gol di kancah Serie A.

Kondisi tersebutlah yang membuat Reina yakin bahwa Higuain bakal mengikuti jejak Maradona. Di mana legenda hidup sepakbola Argentina tersebut sukses membawa Tim Biru Langit jadi kampiun Serie A pada 1986/87 dan 1989/1990.

Reina juga berharap para fans bisa menghormati mantan pemain Real Madrid tersebut, sama seperti yang dirasakan oleh Maradona.  Karena ia melihat para fans sepakbola di Napoli memperlakukan olahraga ini seperti agama.

"Anda bisa bernafas sepakbola di sini, Sepakbola di sini layaknya agama. Maradona layaknya dewa dan hal itu bakal terus berlangsung hingga beberapa tahun ke depan," ungkap Reina dilansir Marca.

"Di setiap restoran di Kota Naples, Anda bisa melihat suvenir Maradona, dari kaus hingga foto. Saya harap hal yang sama bisa terjadi pada Higuain. Dia adalah idola saat ini," sambungnya.

Sejauh ini skuad asuhan Rafael Benitez memang masuk dalam kandidat peraih gelar Scudetto musim ini. Hal ini terlihat enam kemenangan yang diraih Napoli dan membuatnya berada di posisi kedua dengan 19 poin.

"Target tahun ini adalah memenangkan Scudetto. Juventus adalah juara bertahan di Italia dan terbiasa bermain di Liga Champions. Sementara, AS Roma tampil hebat dan tak berpartisipasi di kejuaraan Eropa," paparnya,

Share this article :

0 comments :

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : Dewa Kompas | Kakakdewa Blog | Kakakdewa Group
Proudly powered by Dewa Company
Copyright © 2013. Dewa Kompas Blog - All Rights Reserved
Original Design by Creating Website Modified by KAKAKDEWA GROUP