"Kekalahan dari Chelsea, Motivasi Utama Bayern" - Dewa Kompas Blog
Headlines News :
Home » » "Kekalahan dari Chelsea, Motivasi Utama Bayern"

"Kekalahan dari Chelsea, Motivasi Utama Bayern"

Written By Unknown on Thursday, May 23, 2013 | 12:21 PM

MUNICH - Pada gelaran Liga Champions musim lalu, Bayern Munich harus puas menjadi runner-up lantaran ditundukkan Chelsea lewat adu penalti di partai puncak. Gelandang Die Roten, Bastian Schweinsteiger mengatakan kekalahan tersebut akan menjadi cambuk timnya saat melakoni partai final musim ini melawan Borussia Dortmund.

Tak hanya itu, masih dalam ingatan Schweini bagaimana timnya dikalahkan Inter Milan, juga di final Liga Champions, pada musim 2009/10. Maka, pada musim ini, mereka pun tak ingin gagal untuk ketiga kalinya -dalam empat musim terakhir- dalam misi meraih titel kelima Liga Champions, dan itu akan ditentukan pada Minggu (26/5) dini hari WIB di Wembley.

“Kekalahan dari Chelsea sangat memotivasi kami. Secara personal, kalah di final (tahun lalu) telah memberi motivasi, jadi (saya yakin) kami bisa melakukannya musim ini. Saya pikir, Anda juga bisa melihat itu pada pemain-pemain lainnya,” ujar Schweinsteiger, seperti dilansir The Sun, Kamis (23/5/2013).

Schweini juga yakin akan kekuatan timnya menghadapi Die Borussen. Menurutnya, selain akan tampil full team, Bayern juga menjalani musim yang mengesankan di semua kompetisi -dan berpeluang meraih treble-, di mana hal tersebut menjadi modal bagus jelang laga final nanti.

“Jika Anda membandingkan itu dengan dua final sebelumnya, (kini) seluruh pemain dapat bermain. Kami memiliki skuad yang lebih baik dibanding musim lalu dan Anda bisa melihat itu. Kami tak pernah memiliki musim seperti ini di Bundesliga. Cara kami bermain di tiga kompetisi telah membuktikannya,” pungkas pemain berusia 28 tahun tersebut.

Share this article :

0 comments :

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : Dewa Kompas | Kakakdewa Blog | Kakakdewa Group
Proudly powered by Dewa Company
Copyright © 2013. Dewa Kompas Blog - All Rights Reserved
Original Design by Creating Website Modified by KAKAKDEWA GROUP