Pedrosa Tetap Mengaspal di Sachsenring? - Dewa Kompas Blog
Headlines News :
Home » » Pedrosa Tetap Mengaspal di Sachsenring?

Pedrosa Tetap Mengaspal di Sachsenring?

Written By Unknown on Sunday, July 14, 2013 | 1:49 PM


HOHENSTEIN-ERNSTTHAL – Tim Repsol Honda punya kemungkinan untuk tak hanya mengharapkan hasil baik dari Marc Márquez. Pasalnya, Dani Pedrosa punya peluang terbilang positif untuk tetap turun di sesi race GP Jerman, malam ini.

Cedera Pedrosa yang didapatnya saat mengalami crash di sesi latihan terakhir kemarin, ternyata tak separah dugaan awal. Mulanya, joki yang akrab disapa Pedrito itu disinyalir mengalami cedera yang sama dengan kompatriotnya, Jorge Lorenzo, yakni patah tulang selangka.

Namun dari pemeriksaan dan pemindaian CAT di rumah sakit Chemnitz, Pedrosa hanya didiagnosa mengalami retak, bukan patah tulang selangka. Kini Pedrosa sudah kembali di bawa ke Clinica Mobile Sachsenring dan Siang ini, Pedrosa akan menjalani pemeriksaan terakhir untuk melihat kemungkinan Pedrosa tetap mengaspal atau tidak.

“Kejadiannya (kecelakaan) cukup menakutkan dan saya masih belum memastikan apa yang sebenarnya terjadi. Kepala saya terbentur keras dan tiba-tiba, saya merasakan sakit yang teramat sangat di bahu saya. Saya mengecek dan melihat jika terjadi sesuatu,” ujar Pedrosa, seperti dinukil Crash, Minggu (14/7/2013).

“Syukurlah di ruang perawatan, mereka tak melihat ada yang patah, tapi mungkin hanya retak kecil. Saya juga sempat merasa amat pusing, tapi tak kehilangan kesadaran. Untuk jaga-jaga, kami terbang ke rumah sakit Chemnitz untuk pemindaian CAT dan kembali ke klinik sirkuit,” imbuhnya.

“Mereka mengonfirmasi bahwa saya mengalami retak kecil di tulang selangka kiri tapi saya bersyukur tak ada yang patah. Jika saya sudah merasa cukup kuat, saya akan menjalani pemeriksaan medis lagi untuk memastikan saya bisa turun balapan atau tidak,” tutup Pedrosa.
(raw

Share this article :

0 comments :

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : Dewa Kompas | Kakakdewa Blog | Kakakdewa Group
Proudly powered by Dewa Company
Copyright © 2013. Dewa Kompas Blog - All Rights Reserved
Original Design by Creating Website Modified by KAKAKDEWA GROUP