Dovizioso Jelaskan Spesifikasi Motor 'Baru' - Dewa Kompas Blog
Headlines News :
Home » » Dovizioso Jelaskan Spesifikasi Motor 'Baru'

Dovizioso Jelaskan Spesifikasi Motor 'Baru'

Written By Unknown on Friday, July 12, 2013 | 2:55 PM


SACHSENRING – Andrea Dovizioso akan menggunakan motor ‘baru’ dalam balapan di Jerman, pekan ini. Dovizioso menjelaskan spesifikasi mesin baru hasil update-an tersebut.

Diberitakan sebelumnya Manajer Ducati, Vittoriano Guareschi mengumumkan Dovizioso akan menggunakan motor ‘baru’ dalam balapan di Sachsenring nanti. Guareschi menilai motor ‘baru’ itu sudah dicoba dalam tes di Misano.

“Ini merupakan langkah lanjutan apa yang dilakukan pembalap Pirro telah membalap hingga sekarang. Kami sudah menjajal motor itu untuk beberapa lap pada hari pertama di tes Misano,” jelas Dovizioso, mengenai motor yang dijajal oleh Michele Pirro

“Feel pada pengereman dan saat masuk ke tikungan sedikit lebih baik, tapi itu tidak memberikan dampak yang besar pada catatan waktu. Kami akan bertarung untuk kejuaraan jadi kami harus mengambil risiko ini,” lanjutnya.

“Kami akan menggunakan satu motor dengan sasis baru di sini dan lainnya masih standar. Hanya saja lebih banyak data untuk memiliki dengan materi baru,” tambah mantan pembalap Tech 3 tersebut.

Kendati akan menjajal motor ‘baru’, Dovi tidak yakin dengan hasil Ducati di Sachsenring. “Di Misano kami membuat catatan waktu yang bagus, tentu kami tidak bisa membandingkan dengan Honda atau Yamaha dan kami tiba di sini setelah mendapatkan hasil buruk di Assen,” kata Dovi.

“Saya tidak tahu bagaimana Ducati akan berada di trek ini, level di tim papan atas sangat tinggi. Kami akan fokus dan melakukan yang terbaik,” sambung pembalap asal Italia, dikutip Crash, Jumat (12/7/2013).
(hmr

Share this article :

0 comments :

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : Dewa Kompas | Kakakdewa Blog | Kakakdewa Group
Proudly powered by Dewa Company
Copyright © 2013. Dewa Kompas Blog - All Rights Reserved
Original Design by Creating Website Modified by KAKAKDEWA GROUP